PASRAH | Yus Rizal Pratama

  • Tukar Link disini !!

    Assalamu'alaikum WR WB !! Selamat datang di Blog Kang Rizal, salam kenal dari Blogger Bekasi yang mencoba sharing semua hal yang ane taU (campur-campur jiga karedok),
    Jika Bradda-bradda berniat untuk tukar Link dengan Ane, ane selalu siap untuk memperkuat tali Silaturrahmi antara kita semua. Silahkan berkomentar pada Posting ane dimari - Tukar Link dengan Kang Rizal

PASRAH

Posted By Unknown On 8:23 PM Under
Share
Jauh sudah langkah kaki menelusuri titian tanpa batas
lembah hasrat serta ngarai harap kian samar tanpa arah
dari jauh nampak kilau sinar gemintang
lalu dengan terkais dan tersuruk kuhela langkah
walau tertatih-tatih dan sesekali terjatuh
namun apa yang ku temui
hanya bebatuan serta rerimbunan belantara

Dunia ini memang nisbi
semu,..hanya kepalsuan yang menipu
lalu,…sampai kapankah akan ku pahami
hingga terbuka hijab, tirai rahasia Ilahi

Maka dengan sisa-sisa kekuatan
ku tengadahkan tangan tuk bermohon
biarlah segala kekalutan ini menjadi milik sang waktu
biarlah peringatan,cobaan ataupun azab melukai tubuhku
tapi takan segorespun kubiarkan untuk melukai hatiku
karena suatu waktu itulah yang akan menjadi kebangganku
saat aku merasa sejuk di tengah terik mentari
saat aku merasa kenyang di tengah lapar dan kehausan
dan saat imanku utuh walau raga t’lah habis tercabik

“ Yaa ayyatuhannafsul muthmainnah irji’ii ilaa rabbiki
Raadhiyatammardhiyyah, fadkhulii fii ‘ibaadii
Wadkhulii jannatii “
0 komentar - Tolong jangan melakukan SPAM,..Apabila posting ini bermanfaat, mohon di Share ke yang lainnya dan jangan lupa masukan E-mail pada SRUBSCRIBE !!! Hatur Nuhun

Post a Comment

[ Gunakan Kotak Komentar Popup untuk Berkomentar ]

Silahkan memberikan Kritik & Saran yang membangun untuk RizaL vM, demi menjadi Blog yang lebih baik lagi,... No SPAM ^_^